ARTICLE

Fri - Mar 19, 2021 / 1787 / Sunday School

Jawaban yang Tepat untuk Anak Saat Bertanya Kenapa Banyak Hal Buruk Terjadi

Saat kita bisa tetap percaya walaupun dalam pikiran kita ada pertanyaan yang terlintas, itulah yang disebut dengan iman. Iman dalam Alkitab dijelaskan sebagai dasar dari segala sesuatu yang kita harapkan dan bukti dari yang tidak kita lihat (Ibrani 11:1). Lalu pernah nggak sih kakak mendengar ada anak sekolah minggu yang bertanya, “Kalau Tuhan Maha baik, kenapa banyak hal buruk terjadi di dunia ini?”

Kenapa tahun 2020 dan 2021 ini diwarnai dengan keberadaan virus Covid-19 yang merenggut banyak nyawa? Kenapa banyak orang tua yang kehilangan pekerjaan di masa itu juga? Kenapa kita bisa marah banget kepada mama papa, adik kakak, atau teman-teman?

Baca juga : CARA MUDAH MENJELASKAN TENTANG PUASA UMAT KRISTIANI KEPADA ANAK

Semua berawal dari ‘dosa’

Cara tercepat dan mudah menjawab semua pertanyaan itu adalah manusia membuat keputusan yang salah, atau yang Alkitab bilang manusia telah “berdosa”. Anak-anak pasti sudah pernah donk mendengar cerita Adam dan Hawa yang jatuh ke dalam dosa (Kejadian 3). Dan dalam Roma 3 juga dikatakan bahwa semua manusia telah berdosa dan kehilangan kemuliaan Allah.

Seperti akar pada pohon, pilihan manusia pertama, yaitu Adam dan Hawa semakin berakar, bertumbuh, dan menyebar. Bukan hanya menyerang secara fisik manusia saja, tapi juga hati dan segala hal yang Tuhan ciptakan sedari awal sudah baik. Misalnya tanaman, binatang, dan bahkan bumi sendiri menjadi rusak karena pilihan manusia (red. Dosa). Penambangan yang tidak terkontrol, perburuan liar, pengerusakan alam, dan masih banyak lagi. Hal tersebut juga akhirnya mendatangkan bencana lainnya,  salah satunya banjir.

Dosa ini juga ‘menginfeksi’ kita semua. Contohnya mulai dari berbohong, tidak taat, atau menyakiti orang lain, dll. Semua orang sudah pasti pernah berbuat salah. Ketika seseorang memilih yang salah, hal itu bisa mengantarkannya ke banyak hal yang lebih buruk. Seperti rasa sakit, perang, kelaparan, dan bahkan kematian.

Baca juga : BAGAIMANA BERBICARA DAN MENGAJAK ANAK UNTUK BELAJAR MENGAMPUNI ATAU MEMAAFKAN?

Kabar Baiknya…

Kalau kita melihat semuanya seakan buruk banget ya. Eits sebentar dulu, ternyata ada kabar baik yang harus anak-anak ketahui!

Allah tetap mencintai dan mengasihi kita! Ia mengirimkan juru selamat bagi kita! Yap itulah Tuhan Yesus. Ialah yang dengan rela mengambil hukuman manusia  (salib), demi menanggung semua dosa dan kesalahan manusia. Ia tidak berdosa tapi mau menanggung penghukuman yang seharusnya kita rasakan akibat kesalahan kita sebagai manusia.

Sebab jika kamu mengaku dengan mulutmu, bahwa Yesus adalah Tuhan, dan percaya dalam hatimu, bahwa Allah telah membangkitkan Dia dari ntara orang mati, maka kamu akan diselamatkan.(Roma 10:9)

Baca juga : TERNYATA INI ALASANNYA KENAPA ORANG KRISTEN MENGATAKAN AMIN DI AKHIR DOA

Lalu kenapa kita tetap diberikan pilihan?

Kita sepakat donk kalau Tuhan selalu tahu yang terbaik untuk kita. Tapi kenapa Ia tetap memberikan pilihan kepada kita? Bukankah lebih mudah kalau Tuhan yang menunjukkan jalan-Nya dan kita hanya tinggal mengikutinya saja?

Tuhan tetap memberikan kebebasan manusia untuk memilih, karena kalau tidak, kita hidup seperti robot yang terprogram. Tanpa kebebasan memilih, kita nggak bisa memilih es krim favorit kita karena orang tua tidak memperbolehkannya, atau lauk yang ingin kita makan, bahkan mainan yang mau kita mainkan.

Dengan tidak adanya pilihan, kita seperti diperbudak karena dipaksa untuk memilih. Kita tidak bisa memilih untuk berbuat baik, menolong orang lain, dan jadi berkat untuk mereka. Kita harusnya bersyukur  karena pengampunan Tuhanlah, kita bisa tetap menjalani hari-hari kita dengan baik. 

Jadi saat kita melakukan kesalahan, tidak ada salahnya untuk mengakui dengan jujur di hadapan Tuhan dan meminta pengampunan-Nya.

Contasia Christie

Content Writer
Share :

SUPERBOOK EDISI SEKOLAH MINGGU

Superbook Edisi Sekolah Minggu merupakan kurikulum berbasis visual media persembahan bagi anak-anak di gereja di seluruh Indonesia. Kurikulum ini terdiri dari 45 minggu bahan pelajaran sekolah minggu setiap tahunnya, Permainan interaktif dan topik-topik diskusi yang mengaktifkan anak-anak, dan Catatan Gizmo yang menghubungkan orang tua dengan apa yang dipelajari anak.

Klik untuk bergabung

SUBSCRIBE

Dapatkan berbagai info dan penawaran menarik dari SUPERBOOK

Copyright © 2018. SUPERBOOK