Mengajar di usia 5-10 tahun agak sedikit susah karena range usia ini terlalu besar. Maka dari itu beberapa gereja membagi lagi range usia ini menjadi dua kelompok.
Namun jika kakak sudah sering menikmati kebersamaan dengan kelompok anak di usia ini, sebenarnya mudah membuat kelas menjadi menarik dan menyenangkan. Pada usia ini anak sudah bisa lebih mendengar dan mengikuti kata-kata kakak.
Terkadang susah melibatkan anak-anak yang lebih muda. Oleh sebab itu perbanyaklah berbicara kepada yang lebih tua. Minta mereka membantu adik-adik yang lebih muda.
Buat dekorasi ruang kelas se-menarik mungkin. Tentunya yang bisa dinikmati anak usia 10 tahun juga ya. Selain itu buat suasana pujian lebih menarik. Minta bantuan pemain gitar. Siapa tahu kakak pemain gitarnya terbeban jadi guru Sekolah Minggu juga kan?
Jika kelas Sekolah Minggu sengaja disesuaikan dengan jam ibadah orangtua (kurang lebih dua jam), buatlah sangat amat menarik dan bervariatif. Perbanyak pujian gerakan dan games yang melibatkan semua anak. Namun tetap perhatikan kelas. Jika mereka mulai bosan, buat kegiatan yang memakan waktu lama.
Baca juga: PERMAINAN SEKOLAH MINGGU: BANTU LINDUNGIKU DARI COBAAN DAN GODAAN
PERMAINAN SEKOLAH MINGGU: BEKERJA SAMA MERAIH HATI
ASYIKNYA BELAJAR 10 PERINTAH TUHAN DENGAN BALON, YUK LAKUKAN DI SEKOLAH MINGGU
Jangan harap memperoleh engagement dari anak-anak kalau kakak tidak mendalami pelajaran atau malas berkreasi. Mereka tidak akan tertarik dengan gaya mengajarmu kalau kakak sendiri tidak tertarik mengajar mereka.
Tekankan ke mereka bahwa kakak tidak sedang mendongeng. Kisah-kisah di Alkitab memang benar-benar pernah terjadi dan menceritakan kehadiran Allah yang nyata.
Kakak tidak sedang me-ninabobo-kan mereka. Beri mereka tantangan. Buat mereka bersemangat dan mau belajar.
Di bagian akhir kelas, selalu beri ‘contekan’ apa yang akan terjadi minggu depan. Tujuannya agar mereka bertahan di dalam kelas Sekolah Minggu sampai kelas berakhir. Dan mereka tertarik datang dan membawa teman minggu depan. (CG)
Baca juga: YUK BELAJAR MENYEMANGATI DAN MENDUKUNG TEMAN MELALUI FIRMAN TUHAN DAN PERMAINAN KEREN
KARENA ALASAN INI YESUS MEMILIH KEDUA BELAS RASUL. KITA BISA BELAJAR KEPEMIMPINAN-NYA LHO
Superbook Edisi Sekolah Minggu merupakan kurikulum berbasis visual media persembahan bagi anak-anak di gereja di seluruh Indonesia. Kurikulum ini terdiri dari 45 minggu bahan pelajaran sekolah minggu setiap tahunnya, Permainan interaktif dan topik-topik diskusi yang mengaktifkan anak-anak, dan Catatan Gizmo yang menghubungkan orang tua dengan apa yang dipelajari anak.
Klik untuk bergabungDapatkan berbagai info dan penawaran menarik dari SUPERBOOK