ARTICLE

Tue - Aug 13, 2024 / 216 / Parenting

Mau Punya Anak? Harus Siap Jadi Orang Tua

Semua orang bisa menjadi orang tua, tapi gak semua orang bisa menjalankan tugas dan peran sebagai orang tua. Tugas dan peran orang tua bukanlah perkara yang mudah. Tanggung jawab besar ini gak cuma soal menyediakan kebutuhan fisik anak, seperti makanan, pakaian, dan pendidikan, tetapi juga tentang membangun lingkungan yang aman, nyaman, dan bahagia bagi mereka. SuperParents harus selalu siap memberikan yang terbaik untuk anak-anak kita, terutama dalam hal emosi dan mental mereka.

Namun, sayangnya sering kali ketika kita menghadapi tantangan dalam hidup, terutama di tempat kerja. Tekanan pekerjaan, tumpukan deadline, dan berbagai masalah lain sering kali membuat kita lelah dan stres. Tanpa sadar, emosi negatif ini bisa terbawa pulang ke rumah dan diluapkan pada anak-anak. Padahal, anak-anak juga punya hari-hari sulit mereka sendiri. Mungkin mereka mengalami bullying di sekolah, atau bahkan mendapatkan tekanan dari guru. Dan ketika di rumah, mereka seharusnya merasa aman, didukung, dan dicintai, bukan sebaliknya.

BACA JUGA9 Cara Dampingi Anak Yang Jadi Korban Kekerasan Seksual

Sebagai orang tua, SuperParents harus menyadari bahwa rumah adalah tempat perlindungan bagi anak-anak. Di rumah, mereka harus merasa nyaman untuk berbagi cerita, mengungkapkan perasaan, dan mendapatkan dukungan. Dan kalau kita meluapkan kemarahan atau emosi negatif kepada anak, SuperParents bukan cuma merusak kenyamanan mereka, tapi juga bisa meninggalkan luka yang mendalam pada hati mereka. Luka ini, jika dibiarkan, bisa mempengaruhi perkembangan emosional dan mental mereka dalam jangka panjang.

Lalu Apa yang Harus SuperParents Lakukan?

1. Kendalikan Emosi

Jangn membawa pulang masalah dari tempat kerja. Saat kita sampai di rumah, ambil waktu beberapa menit untuk menenangkan diri sebelum bertemu dengan anak-anak. Ingat, mereka membutuhkan SuperParents sebagai orang tua yang tenang dan penuh kasih sayang.

2. Jadilah Pendengar yang Baik

Anak-anak butuh seseorang yang bisa mendengarkan cerita mereka tanpa menghakimi. Jadilah pendengar yang baik bagi mereka. Ketika mereka merasa didengar, mereka akan lebih percaya diri dan merasa dihargai.

3. Berikan Dukungan dan Kasih Sayang

Tunjukkan bahwa SuperParents selalu ada untuk mereka. Peluk mereka, berikan kata-kata penyemangat, dan pastikan mereka tahu kalau mereka dicintai tanpa syarat. Dengan begitu, mereka akan merasa lebih aman dan bahagia.

4. Ajarkan Tentang Tuhan dan Kasih-Nya

SuperParents harus mengajarkan anak-anak tentang Tuhan dan bagaimana kasih-Nya selalu ada untuk mereka. Ajak mereka untuk berdoa bersama, membaca Alkitab, dan mendiskusikan nilai-nilai kebaikan. Ini akan membangun fondasi spiritual yang kuat dalam diri mereka, yang akan membantu mereka menghadapi tantangan hidup.

BACA JUGAKenali Ciri-Ciri Potensi Pelaku Kekerasan Seksual

5. Perhatikan Perkembangan Anak

Jangan abaikan tanda-tanda jika anak mulai menunjukkan perubahan perilaku. Ini bisa jadi tanda bahwa mereka mengalami tekanan atau masalah di sekolah maupun lingkungan bermain mereka. Segera bicarakan dengan mereka, cari tahu penyebabnya, dan cari solusi bersama.

SuperParents, kita harus selalu siap untuk menjadi garda terdepan bagi anak-anak kita. Jangan biarkan kesulitan yang kita alami entah di tempat kerja atau masalah pribadi lainnya membuat kita melupakan tugas utama kita sebagai orang tua. Anak-anak adalah anugerah dari Tuhan, dan sebagai orang tua, kita harus menjaga mereka dengan sebaik-baiknya. Rumah harus menjadi tempat di mana mereka merasa aman, nyaman, dan bahagia, sehingga mereka bisa tumbuh dan berkembang secara optimal. Mari kita semua berkomitmen untuk menjadi orang tua yang lebih baik setiap hari, demi masa depan yang lebih baik bagi anak-anak kita.

Audreyline S. Candy

Penulis Konten
Share :

SUPERBOOK EDISI SEKOLAH MINGGU

Superbook Edisi Sekolah Minggu merupakan kurikulum berbasis visual media persembahan bagi anak-anak di gereja di seluruh Indonesia. Kurikulum ini terdiri dari 45 minggu bahan pelajaran sekolah minggu setiap tahunnya, Permainan interaktif dan topik-topik diskusi yang mengaktifkan anak-anak, dan Catatan Gizmo yang menghubungkan orang tua dengan apa yang dipelajari anak.

Klik untuk bergabung

SUBSCRIBE

Dapatkan berbagai info dan penawaran menarik dari SUPERBOOK

Copyright © 2018. SUPERBOOK