ARTICLE

Wed - Sep 30, 2020 / 1601 / Parenting

Kembangkan EQ Anak Secara Efektif dengan Cara Ini

Mengajarkan anak untuk memiliki empati dan kepedulian kepada orang lain memang tidak mudah. Ketika mereka memiliki empati, berarti kecerdasan EQ mereka juga telah terlatih. Menurut Yale Center for Emotional Intelligence, ada lima elemen kecerdasan emosional, yaitu:

  • Mengenali emosi diri sendiri dan orang lain.
  • Memahami penyebab dan konsekuensi emosi.
  • Memberikan label pada emosi secara akurat.
  • Mengekspresikan emosi dengan benar.
  • Mengelola emosi secara efektif.

Sumber : Pexels

Seorang anak yang memiliki EQ tinggi, memiliki kualitas emosi positif, seperti mampu menghargai orang lain, perhatian, memiliki empati, dan kebaikan. Siapa sih yang tidak mau punya anak yang sopan dan mampu memahami kondisi orang lain? Inilah yang Tuhan inginkan bukan, anak bisa mengaplikasikan kasih Tuhan dalam kehidupannya.

Oleh karena itu, Superbook mengajak anak-anak di seluruh Indonesia nih untuk berlatih menjadi berkat bagi teman-temannya di Nusa Tenggara Timur dengan memberikan kado Natal bagi mereka. Ayo ajak anak untuk melengkapi kebahagiaan anak NTT saat merayakan Natal dengan sepasang sepatu baru dari anak Superparents!

Bukan hanya bisa melatih anak untuk berbagi dengan orang lain, tapi juga mengajarkan mereka untuk menabung lho. Selama bulan Oktober - November 2020, kita akan menabung untuk memberikan hadiah sepasang sepatu melalui Superbook Indonesia.

Hadiah sepasang sepatu untuk satu anak Rp 150.000,-. Tapi kamu bisa memberikan ke lebih dari satu anak loh. Bagaimana cara ikutannya?

  1. Daftarkan diri kamu melalui fasilitator di daerah kamu dan isi janji iman kamu disini ya bit.ly/nabunguntukntt
  2. Mulailah menabung senilai dengan jumlah sepatu yang kamu mau berikan.
  3. Jika tabunganmu sudah terkumpul, berikutnya kamu bisa mengirimkan tabunganmu ke BCA 522 0309 012 a/n Yayasan Cahaya Bagi Negeri Indonesia. Jangan lupa sertakan kode unik 12 di akhir nominal transfer kamu ya. Contoh: Rp. 150,012
  4. Berikutnya kirimkan bukti transfer ke Diky Yosua - 0822 9926 1024 untuk melakukan konfirmasi.
  5. Superbook akan mengirimkan hadiah sepatu untuk sahabatmu di NTT  secara serentak di bulan desember 2020.

Yuk #BeraniBergerak untuk menjadi berkat bagi sahabatmu di NTT. Daftarkan diri kamu ke fasilitator di daerahmu ya!

Informasi lebih lanjut : Diky Yosua 082299261024

Contasia Christie

Content Writer
Share :

SUPERBOOK EDISI SEKOLAH MINGGU

Superbook Edisi Sekolah Minggu merupakan kurikulum berbasis visual media persembahan bagi anak-anak di gereja di seluruh Indonesia. Kurikulum ini terdiri dari 45 minggu bahan pelajaran sekolah minggu setiap tahunnya, Permainan interaktif dan topik-topik diskusi yang mengaktifkan anak-anak, dan Catatan Gizmo yang menghubungkan orang tua dengan apa yang dipelajari anak.

Klik untuk bergabung

SUBSCRIBE

Dapatkan berbagai info dan penawaran menarik dari SUPERBOOK

Copyright © 2018. SUPERBOOK