ARTICLE

Tue - Aug 22, 2017 / 1534 /

Menjadi Ibu Yang Setia Dan Tak Hanya Sibuk, Ini 5 Tipsnya

Menjadi seorang ibu dan mengasuh buah hati memiliki suka-duka sendiri. Memiliki anak dan mengasuh mereka adalah suatu anugerah yang diberikan Tuhan kepada kita, tetapi ternyata ada kesulitan-kesulitan yang kita hadapi dalam mengasuh mereka yang kadang membuat kita lelah dan pusing. Apalagi menjadi ibu di zaman modern ini yang profesional dalam bekerja dan mengasuh anak-anak saat sampai di rumah, membutuhkan ekstra energi. Berikut lima tips menjadi seorang ibu yang setia.


Pertama, Ingatlah bahwa Tuhan adalah satu-satunya penolong

Kita tidak bisa intens menjaga mereka kapan pun dan dimana pun, tetapi kita punya Tuhan yang hebat, yang dapat menjaga anak-anak kita kapan pun. Jadi, berserahlah kepada Tuhan, berdoa dan memohon perlindungan ada dalam anak-anak kita tersayang.


Kedua, Belajar dari keterbatasan


Semua orang pasti memiliki keterbatasan masing-masing. Sebagai seorang ibu maupun ayah pasti memiliki kekurangannya dalam mengasuh dan mendidik anak-anak. Setiap orang memiliki kelebihan dan beberapa orang tidak, begitu juga sebaliknya. Justru kita harus menggunakan keterbatasan menjadi kesempatan untuk bergantung kepada Tuhan bukan malah melemah dan putus asa.


Ketiga, Tidak membandingkan diri dengan orang lain


Kita harus tetap bersyukur berada dalam keadaan apapun. Meski menjadi orangtua yang memiliki anak dengan kekurangan, penghasilan yang tak seberapa, atau tinggal serumah dengan mertua, bagaimanapun harus tetap bersyukur. Jangan selalu melihat kelebihan dari oranglain, membandingkannya hingga membuat Anda iri. Sebagai orangtua yang takut akan Tuhan, gunakan kelemahan Anda sebagai kekuatan yang diberikan-Nya kepada kita. Tuhan tidak memanggil kita untuk menjadi Tuhan bagi anak-anak kita, tetapi Ia memanggil kita untuk tetap setia dalam perkara kecil sekalipun.


Keempat, Ajarkan anak-anak bahwa mereka harus mengandalkan Tuhan bukan Ibunya


Kita wajib mengajarkan kepada anak-anak untuk percaya dan mengandalkan Tuhan sedari dini. Orangtua tidaklah sempurna, kesempurnaan hanyalah milik Tuhan. Melalui Bapa di surgalah yang dapat memberikan pengharapan dan kasih.


Kelima, Sadarilah bahwa Allah memanggil Anda untuk setia


Tuhan tidak memanggil kita untuk sebuah kesibukan yang sesaat dan tidak memanggil kita untuk kesempurnaan. Dia memanggil kita untuk tetap setia menjadi anak-anak-Nya apapun itu keadaannya termasuk saat menjadi seorang Ibu.


Sumber : crosswalk/Jawaban.com

Superbook Admin

Official Writer
Share :

SUPERBOOK EDISI SEKOLAH MINGGU

Superbook Edisi Sekolah Minggu merupakan kurikulum berbasis visual media persembahan bagi anak-anak di gereja di seluruh Indonesia. Kurikulum ini terdiri dari 45 minggu bahan pelajaran sekolah minggu setiap tahunnya, Permainan interaktif dan topik-topik diskusi yang mengaktifkan anak-anak, dan Catatan Gizmo yang menghubungkan orang tua dengan apa yang dipelajari anak.

Klik untuk bergabung

SUBSCRIBE

Dapatkan berbagai info dan penawaran menarik dari SUPERBOOK

Copyright © 2018. SUPERBOOK