ARTICLE

Mon - Oct 23, 2023 / 283 /

Aku Ingin Jadi Seperti Yakub yang Diberkati Tuhan

Aku adalah Rehan, aku tergabung dalam sekolah minggu di GPdI Jemaat Agape Biouti. Aku juga seorang siswa kelas 6 di SD Biouti. Aku adalah anak keempat dari enam bersaudara. Ayah dan ibu aku bekerja sebagai petani, dan kehidupan kami biasanya sederhana. Sayangnya, ayah aku memiliki kebiasaan buruk. Dia suka memukuli aku, dan hal ini membuat perilaku aku menjadi sangat buruk.


BACA JUGA: PERLAKUAN TEMAN SEMPAT BUAT AKU MEMBENCI, KINI AKU BELAJAR MENGAMPUNI

 

Akibat perlakuan ayah terhadap aku, aku mulai mencuri dan sering mencari masalah. Aku suka berkelahi, dan ini membuat teman-teman aku tidak menyukai aku. Tentu saja, sikap aku membuat kedua orang tua aku semakin marah, dan aku terus-menerus menjadi korban pemukulan ayah.

Orang tua aku telah mencoba berbagai cara untuk mengubah perilaku aku, tetapi hukuman-hukuman tersebut tidak membuat aku menjadi anak yang baik. Aku sebenarnya terdaftar sebagai siswa di sanggar belajar anak School Of Life, tetapi aku jarang datang. Aku merasa bahwa teman-teman aku memusuhi aku dan tidak akan menerima aku. Aku merasa tidak tahu bagaimana mengubah sikap buruk aku.

Namun, para pemimpin gereja dan guru-guru aku tidak pernah bosan mengingatkan aku untuk datang beribadah di sekolah minggu. Suatu hari, saat guru sekolah minggu mempersiapkan cerita tentang saudara kembar, aku merasa tertarik. Aku melihat kisah Yakub, seorang yang pernah melakukan banyak kesalahan besar. Meskipun Yakub pernah melarikan diri dan meninggalkan saudaranya Esau, dia akhirnya bertemu dengan Malaikat Tuhan dan menyadari dosa-dosanya. Yakub pun bertekad untuk memperbaiki hubungannya dengan Esau, dan akhirnya, ia diberkati oleh Tuhan.

Aku ingin seperti Yakub, menjadi anak yang diberkati Tuhan. Setelah itu, aku mendapat perhatian dan bimbingan pribadi dari GSM. Sejak itu, aku mulai berubah. Aku rajin datang ke sekolah minggu Superbook dan bahkan mengikuti ibadah umum bersama ayah dan ibu aku. Aku juga kembali aktif di komunitas School Of Life, dan aku sangat senang karena teman-teman aku menerima aku kembali.

Orang tua aku sangat bahagia melihat perubahan dalam diri aku. Mereka berharap aku tetap menjadi anak yang baik, bahkan membantu mereka di rumah. Aku bersyukur atas dukungan dan bimbingan yang aku terima saat berada di sekolah Minggu Superbook, dan aku berharap menjadi pribadi yang lebih baik di masa depan.

 

BACA JUGA: SEKOLAH MINGGU BUAT AKU MAU AMPUNI AYAHKU

 

Setiap perubahan anak yang kami layani tak terlepas dari kerja keras jaringan gereja dan juga para sponsor yang terus mendukung pelayanan pemuridan anak CBN Indonesia. Ada banyak anak yang perlu dibantu agar bertumbuh di dalam karakter Kristus. Hari ini mari bergabung bersama kami untuk mencetak ribuan anak hebat di generasi ini.

BERGABUNG SEKARANG

Anastasia Aprita Lusi Ekanaru

Penulis Konten
Share :

Tags :

SUPERBOOK EDISI SEKOLAH MINGGU

Superbook Edisi Sekolah Minggu merupakan kurikulum berbasis visual media persembahan bagi anak-anak di gereja di seluruh Indonesia. Kurikulum ini terdiri dari 45 minggu bahan pelajaran sekolah minggu setiap tahunnya, Permainan interaktif dan topik-topik diskusi yang mengaktifkan anak-anak, dan Catatan Gizmo yang menghubungkan orang tua dengan apa yang dipelajari anak.

Klik untuk bergabung

SUBSCRIBE

Dapatkan berbagai info dan penawaran menarik dari SUPERBOOK

Copyright © 2018. SUPERBOOK