'Apa sih tujuan Tuhan menciptakan aku? Apa yang bisa aku lakukan di dunia ini?'
Siapa yang pernah berpikir demikian? Kadang, SuperParents mungkin merasa talenta atau kemampuan kita biasa saja.
Tapi, tahukah SuperParents? Tuhan nggak pernah menciptakan sesuatu tanpa tujuan. Setiap dari kita, termasuk anak-anak kita, punya talenta unik yang Tuhan percayakan.
Mari kita belajar dari kisah Yusuf. Yusuf adalah pemuda yang menghadapi banyak kesulitan—dijual oleh saudara-saudaranya, difitnah, bahkan dipenjara.
Tapi di tengah semua itu, Yusuf tetap setia pada Tuhan. Dia tahu bahwa Tuhan memberinya talenta istimewa yaitu menafsirkan mimpi. Meski sebelum talenta itu membawa dia ke tempat yang tinggi, Yusuf harus melewati banyak hal sulit
Puncaknya, Yusuf menafsirkan mimpi Firaun, yang akhirnya menyelamatkan Mesir dan sekitarnya dari kelaparan. Firaun berkata kepadanya, “Karena Allah telah memberitahukan semuanya ini kepadamu, tidak ada seorang pun yang mempunyai pengertian dan hikmat seperti engkau.” (Kejadian 41:39). Talenta Yusuf yang dipakai dengan tanggung jawab mengubah hidup banyak orang.
BACA JUGA: Kesetiaan Mendatangkan Berkat
SuperParents, talenta kita dan anak-anak kita adalah pemberian Tuhan yang luar biasa. Mungkin itu hal sederhana seperti sabar mendengarkan, pandai berbicara, pandai menggambar, atau suka membantu. Tapi, talenta kecil yang dipakai dengan hati yang setia dan penuh tanggung jawab bisa membawa dampak yang besar.
Ajak anak-anak untuk mengenali talenta mereka. Misalnya, tanyakan, “Apa yang kamu suka lakukan yang bisa bikin kamu bahkan orang lain senang atau terbantu?” Diskusikan bagaimana mereka bisa memakai talenta itu, entah untuk membantu teman, melayani di gereja, atau menghibur orang lain.
Lukas 16:10 “Barangsiapa setia dalam perkara-perkara kecil, ia setia juga dalam perkara-perkara besar.”
Kesetiaan dan tanggung jawab kita dalam hal kecil menunjukkan kesiapan kita untuk dipakai Tuhan dalam hal yang lebih besar.
SuperParents, Tuhan punya rencana indah untuk setiap kita dan anak-anak kita. Ketika kita bertanggung jawab memakai talenta yang Tuhan berikan, kita sedang menjadi bagian dari rencana besar-Nya. Mari terus setia, dan biarkan Tuhan bekerja melalui hidup kita.
Superbook Edisi Sekolah Minggu merupakan kurikulum berbasis visual media persembahan bagi anak-anak di gereja di seluruh Indonesia. Kurikulum ini terdiri dari 45 minggu bahan pelajaran sekolah minggu setiap tahunnya, Permainan interaktif dan topik-topik diskusi yang mengaktifkan anak-anak, dan Catatan Gizmo yang menghubungkan orang tua dengan apa yang dipelajari anak.
Klik untuk bergabungDapatkan berbagai info dan penawaran menarik dari SUPERBOOK