ARTICLE

Thu - Jun 08, 2023 / 566 / Inspirational

Membuat Mukjizat Seperti Murid-murid Tuhan Yesus

Tahukah kamu apa yang terjadi saat Tuhan Yesus masih ada di dunia? Dalam Alkitab, kita bisa menemukan sebuah peristiwa ketika Tuhan Yesus menyembuhkan seorang anak yang sakit.   

Suatu kali di sebuah jalan yang ramai, ada orang yang marah-marah dan ada juga yang berteriak-teriak. Ternyata suara itu berasal dari seorang ayah yang anaknya sedang kerasukan setan. Dia meminta tolong supaya anaknya disembuhkan oleh murid-murid Tuhan Yesus. Tapi sayang mereka tidak bisa menyembuhkannya.

Sampai akhirnya Tuhan Yesus datang dan sang ayah meminta tolong supaya Dia menyembuhkan anaknya. Dengan sikap yang sedikit kecewa dan marah, Yesus mendekati anak itu dan melihat ke sekeliling murid-murid-Nya lalu berkata, 'Hai kamu angkatan yang tidak percaya dan yang sesat, berapa lama lagi Aku harus tinggal di antara kamu? Berapa lama lagi Aku harus sabar terhadap kamu? Bawalah anak itu ke mari!' (Matius 17: 17)

 

Baca Juga: KISAH FILIPUS YANG MEMBUAT MUKJIZAT KESEMBUHAN

 

Saat itu Yesus segera menghardik setan dari dalam tubuh anak itu dan dia seketika sembuh. Tahukah kamu bagaimana reaksi murid-murid Yesus? Mereka bingung kenapa mereka tidak bisa mengusir setan.

Tuhan Yesus langsung menyampaikan kepada mereka bahwa mereka tidak bisa karena kurang punya iman. Mendengar itu para murid bertobat dan menguatkan iman mereka dengan berdoa.

Hal kedua yang Yesus lakukan adalah berkhotbah di depan banyak orang. Dia mengajarkan supaya berdoa kepada tuan yang punya ladang, supaya mendatangkan pekerja. Sehingga bisa menuai. Maka dari itu Tuhan Yesus berdoa dan mengutus para murid dan semua orang yang mendengarkan khotbahNya untuk menuai jiwa-jiwa.

Yesus lalu mengirim murid-murid-Nya untuk melakukan berbagai mukjizat di kota-kota lain. Bahkan Yesus mengajarkan murid-murid cara untuk menjangkau jiwa-jiwa. Setiap murid merasa senang karena mereka bisa menjadi pekerja yang menuai jiwa-jiwa.

 

Baca Juga: MEMAHAMI KONSEP TRITUNGGAL DENGAN PERTANYAAN SEDERHANA

 

Lalu mereka teringat ketika mereka bertanya kepada Tuhan untuk mengajarkan mereka cara berdoa. 'Tuhan ajarlah kami berdoa.' Saat itulah Tuhan Yesus mengajarkan murid-murid cara berdoa seperti dalam Matius 6: 5-13, 'Bapa kami yang di sorga dikuduskanlah namaMu. Datanglah kerajaanMu. Jadilah kehendakMu di bumi seperti di surga. Berikanlah kami pada hari ini makanan kami yang secukupnya dan ampunilah kami akan kesalahan kami seperti kami juga mengampuni orang yang bersalah kepada

Tuhan Yesus mengajarkan kita untuk berdoa dalam melakukan segala sesuatu. Supaya kita bisa terhubung sama Tuhan, kita bisa terus dekat sama Tuhan. Dengan begitu kita bisa bertumbuh dalam Tuhan. Jadi yang pertama yang harus kita lakukan supaya iman kita bertumbuh adalah berdoa.

 

Yuk saksikan tayangan selengkapnya di Youtube Superbook Indonesia di bawah.

 

Kamu diberkati lewat konten ini? Mari dukung terus Superbook Indonesia supaya lebih banyak gereja yang melahirkan generasi anak yang mengenal Tuhan, cinta firman-Nya dan missioner seperti murid-murid Tuhan Yesus. Klik link di bawah.

 

DONASI

 

Lori

Content Writer
Share :

SUPERBOOK EDISI SEKOLAH MINGGU

Superbook Edisi Sekolah Minggu merupakan kurikulum berbasis visual media persembahan bagi anak-anak di gereja di seluruh Indonesia. Kurikulum ini terdiri dari 45 minggu bahan pelajaran sekolah minggu setiap tahunnya, Permainan interaktif dan topik-topik diskusi yang mengaktifkan anak-anak, dan Catatan Gizmo yang menghubungkan orang tua dengan apa yang dipelajari anak.

Klik untuk bergabung

SUBSCRIBE

Dapatkan berbagai info dan penawaran menarik dari SUPERBOOK

Copyright © 2018. SUPERBOOK