ARTICLE

Fri - May 05, 2023 / 2935 / Inspirational

Memahami Konsep Tritunggal Dengan Pertanyaan Sederhana

Sebagai orang Kristen, apakah kita mengerti tentang konsep tritunggal?

Bagaimana menyampaikan pemahaman konsep ini kepada orang Kristen lain atau anak-anak kita? Cobalah memahaminya dengan beberapa pertanyaan sederhana di bawah ini.

Pertanyaan 1: Kalau Yesus itu Tuhan, lalu saat Dia ke dunia apakah surga jadinya kosong?

Matius 3: 15-17 menyampaikan, 'Sesudah dibaptis, Yesus segera keluar dari air dan pada waktu itu juga langit terbuka dan Ia melihat Roh Allah seperti burung merpati turun ke atas-Nya, lalu terdengarlah suara dari sorga yang mengatakan: 'Inilah Anak-Ku yang Kukasihi, kepada-Nyalah Aku berkenan.'

Jadi sudah jelas bahwa pribadi Bapa, Anak dan Roh Kudus tetap mengerjakan perannya masing-masing.


Pertanyaan 2: Apakah ajaran Tritunggal tidak dari Alkitab?

Konsep Tritunggal dijelaskan sejak dari penciptaan manusia hingga Wahyu. Bapa, Anak, dan Roh Kudus. Itulah rahasia terbesar yang bisa manusia ketahui tentang diri Allah. Rahasia ini bisa kita ketahui hanya karena Allah sendirilah yang menyatakannya melalui Alkitab, bukan hasil pemikiran manusia sendiri.
Berikut 3 ayat pendukung terkait Tritunggal di dalam Alkitab:

Matius 28:19-20, 'Karena itu pergilah, jadikanlah semua bangsa murid-Ku dan baptislah mereka dalam nama Bapa dan Anak dan Roh Kudus, dan ajarlah mereka melakukan segala sesuatu yang telah Kuperintahkan kepadamu. Dan ketahuilah, Aku menyertai kamu senantiasa sampai kepada akhir zaman.'
1 Petrus 1:2, 'yaitu orang-orang yang dipilih, sesuai dengan rencana Allah, Bapa kita, dan yang dikuduskan oleh Roh, supaya taat kepada Yesus Kristus dan menerima percikan darah-Nya. Kiranya kasih karunia dan damai sejahtera makin melimpah atas kamu.'
2 Korintus 13:13, 'Kasih karunia Tuhan Yesus Kristus, dan kasih Allah, dan persekutuan Roh Kudus menyertai kamu sekalian.'


Pertanyaan 3: Bagaimana mungkin satu bisa menjadi tiga? tidak mungkin menjadi Tiga?

Satu tidak selalu absolut sebagai tunggal. Tetapi satu juga bisa dalam bentuk jamak seperti air, udara, api, awan, angin, dan masih banyak lagi.

Apakah kita bisa menyebutnya dengan satu air atau satu angin? Jawabannya tidak, karena pada kenyataannya, air atau angin itu satu tetapi jamak (banyak). Demikian juga dengan Allah yang adalah Roh. Tak perlu heran kalau Allah menyatakan diri-Nya dalam konsep Tritunggal, atau konsep satu yang jamak.

Pertanyaan 4: Apakah Tuhan bisa mati?

Tampil sebagai manusia secara fisik, Yesus memang mengalami kematian. Tetapi kita menyaksikan kalau Dia bangkit. Mungkin secara jasmani Yesus memang mati, tetapi Dia hanya mematikan bagian diri-Nya sebagai manusia.

Semoga dari penjelasan sederhana ini bisa membantu kita memahami konsep Tritunggal dengan lebih mudah dan jelas ya.

Lori

Content Writer
Share :

SUPERBOOK EDISI SEKOLAH MINGGU

Superbook Edisi Sekolah Minggu merupakan kurikulum berbasis visual media persembahan bagi anak-anak di gereja di seluruh Indonesia. Kurikulum ini terdiri dari 45 minggu bahan pelajaran sekolah minggu setiap tahunnya, Permainan interaktif dan topik-topik diskusi yang mengaktifkan anak-anak, dan Catatan Gizmo yang menghubungkan orang tua dengan apa yang dipelajari anak.

Klik untuk bergabung

SUBSCRIBE

Dapatkan berbagai info dan penawaran menarik dari SUPERBOOK

Copyright © 2018. SUPERBOOK