TESTIMONY

Wed - Jan 11, 2023 / 548 / SUPERSTORY

Ester Pilih Menyenangkan Hati Tuhan Daripada Berbuat Dosa

Ester Sorongan kini duduk di bangku kelas 5 SD GMIM 18 Teling Manado, Sulawesi Utara. Terlahir di tengah keluarga yang sulit secara ekonomi membuat Ester akhirnya diangkat menjadi anak oleh pasangan ibu Jayin Waani dan Bapak Sorongan.

Latar belakang kehidupan yang sulit, membuat Ester terbiasa mencuri barang orang lain. Karakter ini masih sangat sulit lepas dari dirinya meskipun setiap minggunya ia rajin mengikuti Sekolah Minggu di Gereja Alkitab Anugerah Filipi Manado.

Namun sejak Superbook hadir di gereja ini, Ester mulai belajar untuk menyenangkan hati Tuhan. Hal ini berawal di suatu minggu ketika dia dan teman-teman sekolah minggunya menyaksikan tayangan Superbook tentang kisah penciptaan Tipuan si Ular. Melalui kisah ini, ia memahami jahatnya si iblis memperdaya Adam dan Hawa jatuh ke dalam doa.

 

Baca Juga:

KISAH NIKODEMUS DI ALKITAB MEMBUATNYA SEMAKIN PERCAYA TUHAN

LEWAT SUPER CHRISTMAS JOYFULL BELAJAR BERBUAT BAIK UNTUK SEKITAR

 

Ester pun merefleksikan kisah ini dengan kebiasaan mencuri yang masih ia lakukan. Ia menyadari bahwa si iblis pasti senang melihatnya terus jatuh dalam dosa mencuri. Sejak saat itu pun Ester berkomitmen untuk melakukan pekerjaan yang baik dan menyenangkan hati Tuhan.

Dalam prosesnya, Ester tak lagi mau mencuri. Perubahan membanggakan lainnya adalah Ester mulai rajin beribadah dan begitu fasih menghafalkan ayat Alkitab. Bukan hanya itu saja, Ester juga memberikan waktunya untuk membantu guru sekolah minggu.

Ester adalah salah satu anak yang mengalami perubahan karakter setelah bersekolah minggu dan belajar firman Tuhan dari kurikulum Superbook. Namun masih banyak anak yang belum memahami kebenaran firman Tuhan dan menghidupinya. Mari dukung pelayanan ini agar terus berdampak bagi generasi anak di Indonesia.

 

SAYA DUKUNG

Lori

content writer
Share :

SUPERBOOK EDISI SEKOLAH MINGGU

Superbook Edisi Sekolah Minggu merupakan kurikulum berbasis visual media persembahan bagi anak-anak di gereja di seluruh Indonesia. Kurikulum ini terdiri dari 45 minggu bahan pelajaran sekolah minggu setiap tahunnya, Permainan interaktif dan topik-topik diskusi yang mengaktifkan anak-anak, dan Catatan Gizmo yang menghubungkan orang tua dengan apa yang dipelajari anak.

Klik untuk bergabung

SUBSCRIBE

Dapatkan berbagai info dan penawaran menarik dari SUPERBOOK

Copyright © 2018. SUPERBOOK