ARTICLE

Fri - Oct 18, 2019 / 2049 / Sunday School

BAHASA KASIH ANAK SEKOLAH MINGGU KU (PART 5): SI KREATIF YANG SENANG HADIAH

Kak, pernah gak sih, dalam pelayanan, kita ketemu anak yang senang kasih hadiah ke anak sekolah Minggu lain, atau bahkan ke kakak. Mulai dari hasil karya mereka, bahkan sampai benda khusus. Kalau ada, berarti itu adalah anak dengan bahasa kasih hadiah. Ini adalah bahasa kasih terakhir yang akan kita bahas. Kira-kira, seperti apa sih anak dengan bahasa kasih hadiah?

Baca juga: ARTIS KOREA, SULLI, BUNUH DIRI! APA YANG BISA KITA PELAJARI DARI KASUS INI?

  1. Senang memberikan sesuatu

Mereka senang sekali memberikan sesuatu Selain itu, mereka juga peka dan kreatif loh. Mereka bisa mengingat momen penting kita, dan memberikan hadiah yang unik. Bahkan, mereka rela ‘bayar harga’ membuat atau membeli hadiah hanya untuk kita loh… Kenapa? Karena, bagi mereka, hadiah adalah hal yang sangat membahagiakan.

  1. Menghargai setiap pemberian

Anak dengan bahasa kasih hadiah memiliki satu ciri khas, banyak barangnya yang awet. Apalagi, jika barang itu adalah barang pemberian orang lain. Kenapa? Karena, bagi mereka, apapun benda yang orang lain berikan, itu adalah hal spesial dan akan mereka jaga. Jadi, tidak usah takut untuk memberikan kado kepada mereka. Mereka pasti merawatnya dengan baik.

Sumber: blibli.com

Jadi, gimana sih caranya melayani mereka?

  1. Hargai pemberian mereka

Bagi kakak yang bahasa kasihnya bukan hadiah, kadang pemberian yang ‘unik’ dari anak-anak bisa menjadi hal yang biasa, bahkan cenderung kurang penting buat kita. Tapi, hati-hati kak, karena jika anak-anak yang bahasa kasihnya hadiah yang memberi, mereka akan merasa sangat kecewa. Jadi, hargai pemberian mereka kak.

Sumber: Hello Sehat

Gimana caranya? Simpel kok kak. Hargai apapun yang mereka berikan. Belajar simpan pemberian mereka, bahkan berikan apresiasi atas pemberian mereka. Kakak bisa foto dan ucapkan terimakasih kepada mereka, atau kaka bisa juga berikan sesuatu bagi mereka. Intinya, jangan sampai pemberian mereka disia-siakan kak.

Baca juga: SIKAP ANAK BERUBAH? YUK PELAJARI SEBABNYA!

Wah, ternyata anak dengan bahasa kasih hadiah sangat menarik ya. Kakak pun bisa belajar bagaimana cara mengenali dan menangani mereka di sekolah Minggu kakak nanti. Oh iya, pembahasan tentang bahasa kasih sudah selesai. Minggu depan, apalagi yang akan dibahas ya? Dari pada penasaran, tunggu Jumat depan ya.

Daniel Okta

Content Writer
Share :

SUPERBOOK EDISI SEKOLAH MINGGU

Superbook Edisi Sekolah Minggu merupakan kurikulum berbasis visual media persembahan bagi anak-anak di gereja di seluruh Indonesia. Kurikulum ini terdiri dari 45 minggu bahan pelajaran sekolah minggu setiap tahunnya, Permainan interaktif dan topik-topik diskusi yang mengaktifkan anak-anak, dan Catatan Gizmo yang menghubungkan orang tua dengan apa yang dipelajari anak.

Klik untuk bergabung

SUBSCRIBE

Dapatkan berbagai info dan penawaran menarik dari SUPERBOOK

Copyright © 2018. SUPERBOOK