ARTICLE

Thu - Jul 19, 2018 / 3305 /

SUPER TEACHER MEDAN 2018

Untuk pertama kalinya, Superbook Medan mengadakan Retreat Guru Sekolah Minggu atau yang kami sebut “Super Teacher”. Acara ini terselenggara berkat kerjasama antara fasilitator Superbook daerah Medan (Juanda Manullang), fasilitator Superbook daerah Deli Serdang (Jhonson) dan panitia yang berasal dari gereja-gereja pengguna Superbook yang tersebar di 3 (dua) kabupaten atau kota di Sumatera Utara.

Kegiatan ini berlangsung dari tanggal 11 – 13 Juni 2018 di Gelora Kasih Retreat Center GBKP Suka Makmur, Sibolangit Kab. Deli Serdang. Kegiatan ini dihadiri oleh 220 guru Sekolah Minggu (GSM) dari 115 gereja yang memakai Kurikulum Superbook dan dari 20 denominasi gereja. Mereka berasal dari Kota Medan, Kabupaten Langkat, Kota Binjai, Kabupaten Deli Serdang, Kabupaten Serdang Bedagai, Kota Tebing Tinggi, Kota Pematang Siantar, Kabupaten Simalungun, Kabupaten Karo, Kabupaten Labuhan Batu Utara, Kabupaten Toba Samosir, Kabupaten Tapanuli Utara, Kabupaten Tapanuli Selatan dan Kabupaten Aceh Tenggara (Propinsi Aceh).

Terdapat enam sesi yang disampaikan dengan begitu lugas dan menarik. Sesi pertama dibawakan oleh Ibu Nely Hergendi, Project Director Superbook Indonesia yang memaparkan mengenai “visi dan misi Superbook serta pentingnya kolaborasi antara Superbook dan gereja untuk bersama-sama memuridkan generasi anak di era milenial ini”. Dilanjutkan dengan sesi “Pemulihan Gambar Diri Pelayan Anak” yang disampaikan oleh Kak Sandi Hutahaean (Church Network Superbook di Pulau Sumatera). Beberapa sesi lainnya adalah “Kepribadian GSM”, “Mengatasi Kekerasan pada Anak” oleh Ibu Elisabeth Juniarti (Yayasan Pusaka Indonesia), “Psikologi Perkembangan Anak Usia 6-12 tahun” oleh Ibu Heni Sidabariba, dan “Generasi Alpha” disajikan oleh Kak Sandi Hutahaean.

Selain dari materi-materi tersebut, ada juga permainan-permainan menarik untuk kelompok yang terdiri dari 18-20 orang. Permainan ini dirancang untuk mendorong, memupuk kerjasama, dan kekompakan antar peserta. Seluruh peserta sangat antusias mengikuti permainan. Acara yang tidak kalah seru adalah Api Unggun yang diadakan sebagai malam keakraban antar fasilitator dan para GSM. Di acara tersebut, setiap kelompok menampilkan ‘Yel-yel’ masing-masing yang sangat menarik dan lucu. Terpilih 3 kelompok dengan ‘yel-yel’ terbaik. Pemenang pertama mendapatkan merchandise Superbook. Hore!!!

Kegiatan ini ditutup dengan ibadah pengutusan dan tantangan yang dipimpin oleh Kak Juanda Manullang selaku Fasilitator Superbook Medan. Puji Tuhan, beberapa GSM yang hadir mengambil keputusan menjadi Superbook Warrior dengan menyisihkan rupiah mereka demi penjangkauan anak. Bahkan mereka siap menjadi volunteer bagi pelayanan Superbook di daerah mereka.

Sebagai tindak lanjut dari kegiatan ini, dua bulan ke depan akan diadakan coaching clinic di Kabupaten/Kota masing-masing. Tujuannya untuk meng-upgrade pengetahuan dan kemampuan GSM. Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang sudah membantu, para pengiat anak, pemimpin gereja lokal dan guru-guru Sekolah Minggu di Kota Medan dan sekitarnya. Kiranya kegiatan yang serupa dapat dilaksanakan kembali.

Tuhan Yesus Memberkati. Salam Super Teacher!

KLIK SHARE TO FACEBOOK UNTUK KAMU BAGIKAN ARTIKEL INI.

Superbook Admin

Official Writer
Share :

SUPERBOOK EDISI SEKOLAH MINGGU

Superbook Edisi Sekolah Minggu merupakan kurikulum berbasis visual media persembahan bagi anak-anak di gereja di seluruh Indonesia. Kurikulum ini terdiri dari 45 minggu bahan pelajaran sekolah minggu setiap tahunnya, Permainan interaktif dan topik-topik diskusi yang mengaktifkan anak-anak, dan Catatan Gizmo yang menghubungkan orang tua dengan apa yang dipelajari anak.

Klik untuk bergabung

SUBSCRIBE

Dapatkan berbagai info dan penawaran menarik dari SUPERBOOK

Copyright © 2018. SUPERBOOK