ARTICLE

Thu - Dec 07, 2017 / 5401 /

Inilah Ayat Pedoman Para Pasangan Kristen

Apakah hari-hari ini kamu sedang menghadapi persoalan rumah tangga yang tidak berujung? Apakah setelah menjalani pernikahan beberapa waktu lamanya, ternyata muncul rasa penyesalan di hati karena telah menikah dengannya? Jika kamu berada di jalan keputusasaan, ada kabar baik bagimu hari ini.

Kabar baik itu tidak berasal dari manusia, tetapi dari Tuhan. Itu bahkan ada tercatat di Alkitab. Apakah kamu mau mengetahuinya? Inilah kata Alkitab mengenai pasanganmu:

Roma 3:23

Karena semua orang telah berbuat dosa dan telah kehilangan kemuliaan Allah

Yesaya 2:22

Jangan berharap pada manusia, sebab ia tidak lebih dari pada embusan nafas, dan sebagai apakah ia dapat dianggap?

Yakobus 3:2

Sebab kita semua bersalah dalam banyak hal; barangsiapa tidak bersalah dalam perkataannya, ia adalah orang sempurna, yang dapat juga mengendalikan seluruh tubuhnya.

Dari ayat-ayat Alkitab di atas kita akhirnya sama-sama mengetahui bahwa pasangan kita memang bukanlah orang yang sempurna. Meski begitu, Allah memerintahkan kita untuk melakukan hal yang tepat kepada pasangan kita:

Suami Kepada Istri

1 Korintus 7:3

Hendaklah suami memenuhi kewajibannya terhadap isterinya, demikian pula isteri terhadap suaminya.

Kolose 3:19

Hai suami-suami, kasihilah isterimu dan janganlah berlaku kasar terhadap dia.

1 Petrus 3:7

Demikian juga kamu, hai suami-suami, hiduplah bijaksana dengan isterimu, sebagai kaum yang lebih lemah! Hormatilah mereka sebagai teman pewaris dari kasih karunia, yaitu kehidupan, supaya doamu jangan terhalang.

 

Istri Kepada Suami

1 Korintus 7:3

Hendaklah suami memenuhi kewajibannya terhadap isterinya, demikian pula isteri terhadap suaminya.

Efesus 5:22-24

Hai isteri, tunduklah kepada suamimu seperti kepada Tuhan, karena suami adalah kepala isteri sama seperti Kristus adalah kepala jemaat. Dialah yang menyelamatkan tubuh. Karena itu sebagaimana jemaat tunduk kepada Kristus, demikian jugalah isteri kepada suami dalam segala sesuatu.

Amsal 31:10-12

Isteri yang cakap siapakah akan mendapatkannya? Ia lebih berharga dari pada permata. Hati suaminya percaya kepadanya, suaminya tidak akan kekurangan keuntungan. Iaberbuat baik kepada suaminya dan tidak berbuat jahat sepanjang umurnya.

 

Lalu apa upah kita ketika melakukan Firman Allah? Upah kita adalah apa yang selama ini kita cari yakni kebahagiaan. Ingin bahagia tidak hanya di surga tetapi juga di bumi? Taati Firman-Nya!  

Yakobus 1:25

Tetapi barangsiapa meneliti hukum yang sempurna, yaitu hukum yang memerdekakan orang, dan ia bertekun di dalamnya, jadi bukan hanya mendengar untuk melupakannya, tetapi sungguh-sungguh melakukannya, ia akan berbahagia oleh perbuatannya.

Sumber: Jawaban.com

Baca juga:

KAMU SEDANG ADA MASALAH? DENGARKAN LAGU ROHANI INI YUK SUPAYA KUAT DAN MAMPU

LAKUKAN 3 CARA INI AGAR ANAK BISA MENGUCAP SYUKUR

TIDAK SELAMANYA TEGAR, INILAH 8 HAL YANG SEORANG IBU TUTUPI DARI ANAKNYA

KLIK SHARE TO FACEBOOK UNTUK KAMU BAGIKAN ARTIKEL INI.

Superbook Admin

Official Writer
Share :

SUPERBOOK EDISI SEKOLAH MINGGU

Superbook Edisi Sekolah Minggu merupakan kurikulum berbasis visual media persembahan bagi anak-anak di gereja di seluruh Indonesia. Kurikulum ini terdiri dari 45 minggu bahan pelajaran sekolah minggu setiap tahunnya, Permainan interaktif dan topik-topik diskusi yang mengaktifkan anak-anak, dan Catatan Gizmo yang menghubungkan orang tua dengan apa yang dipelajari anak.

Klik untuk bergabung

SUBSCRIBE

Dapatkan berbagai info dan penawaran menarik dari SUPERBOOK

Copyright © 2018. SUPERBOOK